Kapolda Kalbar Irjen Pol. Suryanbodo Asmoro, M.M. melakukan peletakan
batu pertama pembangunan perumahan di Mako Satbrimob Polda Kalbar. Jum’at
(26/08/22).
Kegiatan peletakan batu pertama pembangunan perumahan ini
juga dihadiri oleh Pangdam XII/TPR, ketua, wakil dan pengurus Yayasan Buddha
Tzu Chi Indonesia, Wakapolda, PJU Polda Kalbar, dan tentunya Dansatbrimob Polda
Kalbar Kbp. M. Guntur, S.IK., M.H.. Jumlah asrama Satbrimob Polda Kalbar sebanyak
353 unit dengan hampir sebagian kondisi rusak berat. Berkat dukungan Yayasan
Buddha Tzu Chi akan dibangun 96 unit rumah dengan waktu pengerjaan kurang lebih
selama 8 bulan. "Saya sangat
bersyukur dan mengucapkan banyak terima kasih kepada pimpinan Yayasan Buddha
Tzu Chi karena berkat bantuan yang diberikan perumahan ini akan menambah
semangat bekerja bagi kita semua khususnya personel Satbrimob Polda Kalbar. Jumlah
asrama Brimob saat ini sebanyak 353 unit, hampir sebagian kondisi rusak berat.
Berkat bantuan dan dukungan Yayasan Buddha Tzu Chi, pada hari ini Jumat tanggal
26 Agustus 2022 telah dilakukan peletakan batu pertama yang menandai mulainya
pembangunan 96 unit rumah asrama satbrimob yang akan disusul dengan blok
sekitarnya dengan waktu pengerjaan kurang lebih 8 bulan" ucap Kapolda Irjen
Pol. Suryanbodo Asmoro, M.M..
Komentar
Posting Komentar